Sekolah Lapangan KWT Langen Sari

15 September 2017 11:43:55 WIB

Piring 1 (04/09)Sekolah lapang yang diadakan oleh kelompok wanita tani (KWT) "Langen Sari" bekerja sama dengan dinas pertanian propinsi dan dinas pertanian kabupaten Bantul ,serta didukung oleh BP3K kecamatan Sanden pada hari ini bertema/ materinya adalah pemanfaatan lahan pekarangan dengan tanaman polybag. Kegiatan ini diikuti 25 orang/anggota dan pada kesempatan ini dibagi menjadi 5 kelompok. Tiap kelompok diwajibkan untuk membuat makalah mengenai penyiapan media tanam hingga proses penanamannya,dan diharapkan presentasi dihadapan peserta lainnya, sehingga pada akhirnya akan didaptkan kesimpulan mengenai metode pemanfaatan lahan pekarangan dengan sistem polybag. Kegiatan ini dihadiri oleh Dinas Pertanian Propinsi DIY dan Dinas pertanian kabupaten Bantul, hadir pula ketua koordinator PKK Desa Murtigading, yang memberikan motivasi kepada anggota KWT Langen Sari. (Lukman)

Komentar atas Sekolah Lapangan KWT Langen Sari

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License