Kegiatan Posyandu Puspa Indah Pedukuhan Bongoskenti
09 Februari 2019 21:16:11 WIB
Murtigading - Kader Posyandu "Puspa Indah" Bongoskenti Murwaniatun, Ninik Endar Yuliani, Mujiah, Asminah, Sumardiyah (8/2) mulai pagi sudah menyiapkan sarana prasarana untuk kegiatan Posyandu bulan Februari 2019 ini. Kegaiatan Posyandu dimulai pukul 08.00 wib dengan kegiatan penimbangan berat badan Balita, pengukuran lengan, pengukuran tinggi badan Balita, pemberian vitaman dan pemberian tambahan makanan bergizi. Kegiatan dilaksanakan di rumah Suhardi Dukuh Bongoskenti. Tampak Balita dan orang tuanya yang hadir di Posyandu, secara bergantian dilayani oleh petugas.
Lain dari pada hari yang lain kegiatan Posyandu pada (8/2) kali ini dibantu oleh Mahasiswa KKN STTNAS Kelompok Bongoskenti, sehingga pekerjaan kader sedikit ringan. Para KKN dengan sigap membantu menimbang, mengukur lingkar lengan, lingkar kepala dan menulis hasilnya pada buku laporan.
Ninik salah satu kader menerangkan, "Kegiatan Posyandu di Bongoskenti dilakukan setiap tanggal 8, alhamdulillah hari ini dibantu Mahasiswa KKN STTNAS ada yang ikut bantu menimbang, menulis, sehingga kami para kader banyak terbantu, terima kasih KKN." jelas Ninik. (dhiyah)
Komentar atas Kegiatan Posyandu Puspa Indah Pedukuhan Bongoskenti
Formulir Penulisan Komentar
Layanan online WhatsApp
INSTANSI TERKAIT
TAUTAN
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
