Perkaranganku Sumber Kesehatanku di Dusun Piring II

24 Juli 2018 20:07:13 WIB

Dusun Piring II, Murtigading. Apotik hidup merupakan salah satu sumber kesehatan yang biasa digunakan oleh masyarakat dengan memanfaatkan perkarangan rumah, terutama masyarakat di dusun Piring II. Melihat perkarangan rumah yang ada di Dusun Piring II  masih sebagian belum dimanfaatkan masyarakat setempat. Hal ini menjadi salah satu dasar tim KKN 65 UPN "Veteran" Yogyakarta yang ada di Pedukuhan Piring II melaksanakan program kerja Sosialisasi Apotik Hidup yang bertemakan "Perkaranganku Sumber Kesehatanku". Kegiatan sosialisasi apotik hidup ini dilaksanakan pada Kamis, 19 Juli 2018 yang bertempat di kediaman Bapak Dukuh Piring II. Pada kegiatan ini, tim KKN 65 UPN"V" Yogyakarta memberikan materi mengenai Apotik Hidup, PGPR (Plant Growth Promote Rhizobacteria) dan Pestisida Nabati kepada perkumpulan Ibu PKK Pedukuhan Piring II. Pada akhir kegiatan, tim KKN UPN memberikan secara simbolis 15 jenis tanaman obat dan prototype PGPR serta Pestisida Nabati. Pada kegiatan ini terlihat antusias perkumpulan Ibu PKK sangat baik, dan diharapkan kegiatan yang dilakasanakan dapat menjadi bekal buat masyarakat khususnya Pedukuhan Piring 2 dalam memanfaatkan perkarangan rumah menjadi sumber kesehatan masyarakat. (Fanuel Fredo Sinaga-D10)

Komentar atas Perkaranganku Sumber Kesehatanku di Dusun Piring II

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License