Temu Kangen dan Buber PETTIR
08 Juni 2018 08:30:52 WIB
Sanden-Karang Taruna Trisigan II mengadakan acara temu kangen dan buka bersama pada Ahad, 3 Juni 2018. Acara dilaksanakan di Pantai Baru, sekitar 5 kilometer dari Dusun Trisigan II. Acara ini diikuti oleh kurang lebih 65 pemuda Trisigan II. Sekitar sehabis Ashar, pemuda berkumpul di tempat Noby selaku panitia kemudiag berangkat bersama-sama ke Pantai Baru.
Sesampai di pantai baru, acara bukan hanya buka bersama, ada lomba Cerdas Cermat Agama (CCA) juga. Peserta dibagi menjadi 4 kelompok kemudian diberi pertanyaan, siapa yang paling cepat menjawab dengan benar berhak mendapatkan 100 poin. Di babak kedua masih menggunakan system yang sama seperti babak pertama hanya saja apabila jawaban belum benar maka poin dikurangi 50. Jadi tidak sekedar cepat tapi juga harus tepat agar poin tidak berkurang. Dibabak ketiga adu keberanian, setiap kelompok mendapat 1 pertanyaan dengan mempertaruhkan poin. Jika jawaban benar maka poin bertambah sesuai yang dipertaruhkan, namun jika jawaban keliru maka poin juga dikurangi sesuai dengan yang dipertaruhkan. Materi CCA ini meliputi Rukun Islam, Rukun Iman, Ayat Al-Quran, sejarah Islam dan tentunya puasa. Jadi selain games, acara ini sekaligus membuka ingatan tentang pelajaran Agama Islam.
Setelah tiba waktunya berbuka puasa dan games selesai, peserta membatalkan puasa dan Shalt magrib berjamaah. Selanjutnya makan bersama dan saling bertukar pikiran. Di akhir acara ada evaluasi dari panitia serta doa bersama kemudian pulang bersama-sama. Acara ini dimaksudkan untuk silaturahmi mempererat tali persaudaraan di Bulan Ramadhan sekaligus menambah atau membuka ingatan kita kembali tentang pelajaran Agama Islam melalui CCA. Jadi tidak sekedar makan, buber kali ini juga bermanfaat bagi seluruh Pemuda Trisigan II.(Isna)
Komentar atas Temu Kangen dan Buber PETTIR
Formulir Penulisan Komentar
Layanan online WhatsApp
INSTANSI TERKAIT
TAUTAN
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
